wvsOdYmDaT9SQhoksZrPLG0gYqduIOCNl12L9d9t

Renungan Tuhan Memberkati Anda dan Saya


 

Tuhan Memberkati Anda dan Saya

 

 

Adalah suatu ungkapan yang menjadi simbol kata-kata yang sering diucapkan oleh umat Kristiani. Kata-kata: "Tuhan Memberkati" sangat sering kita dengar di Gereja, Persekutuan, bahkan jika kita berkunjung ke Manado, kata-kata ini menjadi nama sebuah monumen berwujud Tuhan Yesus, dan dinamakan monumen Tuhan Yesus Memberkati. Karena sering mendengar kata tersebut, mungkin banyak dari kita termasuk saya yang menganggap biasa ungkapan tersebut. Tahukan anda, kata-kata: "Tuhan Memberkati" hari ini membuat hati saya serasa melonjak?

Hari ini saya makan di sebuah rumah makan Manado Jaya di belakang SMS Summarecon, Tangerang. Tempat makan favorite bagi saya dan istri yang mengobati kangen terhadap makanan khas Manado yang menurut kami, rumah makan ini adalah yang terenak yang kami temukan di Jabotabek. Rumah makan sederhana yang sudah dua tahun lebih menjadi tempat makan siang atau malam saya. Kebiasaan pemilik rumah makan ini adalah memberikan salam: "Tuhan Memberkati, broer..!" saat kita selesai makan dan meninggalkan rumah makan tersebut. Dan biasanya saya tersenyum mendengar itu.

Hari ini setelah selesai makan, Roh Kudus ingatkan saya kejadian saat saya pertama kali ke rumah makan tersebut. Dan saat itu saya berkata kepada istri bahwa, "si ibu doain kita, tuh.. ayo kita amin-kan." Dan Tuhan membawa saya pada lamunan bahwa dua tahun terakhir betapa banyak AnugerahNya kepada saya dan istri. Usaha saya melesat, bahkan dua bulan terakhir, Tuhan memberi berkat perluasan usaha yaitu jasa seo yang sangat fantastis. Dalam waktu sebulan setelah membuat web jasa seo murah, situs yang saya kelola meraih halaman pertama google di banyak kata kunci. Dan banyak orang berkata, termasuk ada artikel dari luar negeri yang menulis bahwa situs kami adalah situs jasa seo terbaik no 13 di dunia. Wooww.. Saya jadi teringat artikel di blog ini tentang arti angka 13 bagi umat kristen. Dan Firman itu menjadi nyata. Dalam waktu sebulan saja, kami dapat meraih puluhan juta melalui jasa seo ini. Dan Tuhan memberi bonus kepada kami sebuah liburan yang menyenangkan ke Bali saat lebaran kemarin. Puji Tuhan..!

Saya sangat bersyukur atas semua yang Tuhan ijinkan terjadi dalam kehidupan saya. Dan tadi, Roh Kudus mengingatkan saya, bukan karena doa si ibu pemilik rumah makan Manado Jaya dan bukan karena kemampuan dan hobi blogging maka saya meraih semua ini. Semuanya murni karena Anugerah Yesus. Dan saya harus selalu bersyukur dan bisa menjadi berkat bagi orang lain.

Artikel ini adalah salah satu ucapan Syukur saya kepada Tuhan Yesus. Terlepas seperti itu, saya sebagai manusia dituntut untuk mengasihi siapapun juga. Seperti yang dilakukan oleh ibu pemilik rumah makan Manado Jaya yang selalu berucap, "Tuhan Memberkati". Doa yang terucap dari bibirnya, menjadi Rhema yang terjadi di hidup saya.

Saat ini, saya ingin memberkati ibu tersebut dan kepada semua pembaca renungan harian ini. Di dalam Nama Yesus, biarlah sang ibu pemilik rumah makan Manado diberkati Tuhan dalam usaha dan apapun yang dilakukannya. Dan bagi pembaca kesaksian ini, biarlah terberkati oleh Tuhan dan hidup selalu dalam Kasih Tuhan. Demi Nama Yesus. Amin.


Post a Comment

silakan Komentar dengan baik
Total Pageviews
Times/ Waktu
Waktu di Kota Medan: